HOME TENTANG KAMI HUBUNGI KAMI SITEMAP
×

10 May 2020

Mario Balotelli Layak Ditampar Dan Felipe Melo Seperti Apel Busuk

Share on :
loading...
Mario Balotelli (kiri) Felipe Melo (kanan)

Turin - Bek sekaligus kapten Juventus Giorgio Chillini baru-baru ini meluncurkan buku otobiografinya, yang mengejutkan dalam bukunya itu ia menyebut bahwa ada dua pemain yang dibencinya dalam sepakbola.

Menurut laporan SportKeeda kedua pemain itu ialah Mario Balotelli dan Felipe Melo. Mengejutkan memang jika Balotelli dan Felipe Melo adalah pemain bola yang tak disukai Chiellini, pasalnya kedua pemain itu pernah satu tim bersama Chiello.

Baca juga: Dilirik Barcelona, Bek Lazio Ingin Fokus Dulu Membela Lazio

Balotelli sendiri pernah bermain bersama Chiello pada saat membela timnas Italia di Piala Konfederasi pada 2013 silam, sayang Si Bengal kurang kontribusi karena cedera paha dan hanya mencetak dua gol itu pun satu golnya dicetak lewat titik putih penalti. Hal inilah yang membuat bek berusia 35 tahun itu tak suka kepada Balotelli dan layak mendapat tamparan menurutnya.

"Balotelli adalah orang yang negatif, tanpa rasa hormat pada skuad," ucap Chiellini.

"Di Piala Konfederasi pada 2013, dia tidak memberi kami pertolongan apa pun, sesuatu hal yang layak untuk ditampar," lanjutnya.

Namun perkataan pedas Chiellini lebih kejam ketika mengkritik mantan rekan setimnya saat di Juventus yaitu Felipe Melo. Chiellini tak menyukai Felipe Melo lantaran mantan pemain yang pernah menyebrang dari Juventus ke Inter Milan itu dianggapnya selalu memulai pertengkaran dengannya dan menyebut Felipe Melo seperti apel busuk.

"Yang lebih buruk lagi adalah Felipe Melo, yang terburuk dari yang terburuk," kata Chiellini.

Baca juga: Maurizio Sarri Ingin Bawa Anak Emasnya Di Chelsea Ke Juventus

"Selalu ada pertengkaran dengannya. Saya juga memberitahu para manajer, dia adalah apel busuk," lanjut Chiellini.

Namun Chiello mengaku tidak menyimpan dendam kepada Balotelli maupun Felipe Melo.
Chiello mengaku dirinya memang bukan orang yang sempurna dan bisa menjadi teman bagi semua orang, namun Chiellini mengaku sangat benci kepada orang tidak punya rasa hormat.

"Saya mengakuinya, tetapi saya tidak punya dendam dan saya juga tidak tertarik memilikinya," tutur bek senior Juventus itu.

"Jika saya harus berbagi sesuatu dengan mereka, saya akan melakukannya."

"Saya bukan sahabat bagi semua orang, tetapi hanya mereka berdua yang telah melampaui batas." tutur Chiellini

"Bagi saya, masalahnya bukan jika Anda bermain dengan baik, buruk, atau jika kadang-kadang keluar malam."

"Masalahnya jika Anda kurang menghormati dan tidak memiliki apapun dalam diri anda. Sekali saja tidak menjadi problem, tetapi jika terus diulang, hal itu akan jadi masalah." tutup Chiellini.

Sumber: SportKeeda

Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment